Berkarier bersama dalam bentuk grup tentu dibutuhkan pembagian tugas untuk menciptakan sinkronasi yang sempurna. Vokalis utama menjadi salah satu yang memegang kekuatan penting dalam sebuah grup musik. Miliki jangkauan vokal paling luas dan paling stabil menjadi alasan seorang member ditunjuk sebagai vokalis utama.
Dipenuhi idol bersuara emas, melalui aplikasi Choeaedol, dikutip Koreaboo, penggemar dari berbagai fandom melakukan voting untuk menentukan vokalis utama terbaik dalam industri KPop. Dengat total 230.000 suara, berikut 10 vokalis utama terbaik dari yang terbaik pilihan penggemar KPop.