Kerja remote kerap digambarkan sebagai pekerjaan yang bisa dilakukan di mana saja, pakai baju nyaman seharian, tanpa perlu macet-macetan di jalan. Karenanya, gak heran jika banyak orang punya mimpi untuk bekerja secara remote.
Banyak orang mengira sistem kerja seperti ini bisa bikin hidup lebih santai dan seimbang. Namun, setelah dijalani, gak sedikit juga yang justru merasa kehilangan semangat, sulit fokus, bahkan jadi makin stres. Ternyata, kerja dari rumah gak selalu seindah yang dibayangkan.
Faktanya, kerja remote memerlukan mental dan kebiasaan yang gak semua orang punya. Yuk, bahas satu per satu alasan kenapa gak semua orang bisa nyaman dan produktif saat kerja remote. Siapa tahu, kamu bisa lebih paham gaya kerja yang paling pas buat diri sendiri!