Memiliki karier yang cemerlang, siapa yang tidak menginginkan? Ini merupakan dambaan dari setiap individu. Karier yang cemerlang simbol dari kehidupan yang mapan dan tertata. Namun membahas tentang perjalanan karier, kita juga harus memahami beberapa fakta unik di baliknya.
Mulai dari fase jatuh bangun yang harus dihadapi. Respon dari masyarakat sekitar yang kurang mendukung dan mengapresiasi. Atau perjalanan karier itu sendiri yang memang harus konsisten dan tidak ada cara-cara instan. Dengan memahami enam fakta unik berikut, kita bisa mempersiapkan perjalanan karier dengan lebih terencana.