ilustrasi melakukan perawatan diri (pexels.com/Anete Lusina)
Penting juga untuk gak melupakan jasa diri sendiri yang telah berhasil diapreasiasi oleh atasan. Gunakan sebagian bonusnya untuk menyenangkan diri sendiri seperti membeli perlengkapan hobi, kulineran bersama keluarga, atau boleh juga, kok membeli baju baru yang bisa menunjang penampilan, maupun menjalani perawatan favorit dengan paket komplet.
Pergi ke salon, manjakan dirimu. Setelah itu, makan atau nonton di bioskop, lalu berbelanja baju, sepatu, maupun tas. Ingat, secukupnya saja, jangan melebihi batas bonusnya supaya gak mengganggu arus keuanganmu.
Dengan mengikuti keenam tips tadi, bonus sebagai wujud apresiasi atasan terhadap kinerjamu jadi bermanfaat baik untuk banyak hal. Jangan lupa bersyukur dulu, supaya muncul motivasi dan semangat untuk terus belajar hingga nantinya mencetak prestasi lagi.
Tambahan bonus ini bisa jadi pemacu langkahmu agar semakin maju. Kelola dengan bijak, pastikan digunakan untuk hal-hal yang juga ada nilai manfaatnya, baik jangka pendek maupun jangka panjang. Selamat atas prestasi yang diraih, jadilah yang terbaik, serta jangan pernah merasa puas dan sombong atas apa yang kamu dapatkan tersebut.