ilustrasi memeriksa berkas (pexels.com/Alexander Suhorucov)
Buat kamu yang masih minim pengalaman, ringkasan profil di bagian atas CV bisa jadi cara efektif untuk menarik perhatian perekrut. Ringkasan ini berfungsi untuk memperkenalkan dirimu secara singkat dan menunjukkan kelebihanmu dalam satu atau dua kalimat. Tujuannya adalah supaya perekrut bisa langsung mendapatkan gambaran tentang siapa kamu dan apa yang bisa kamu tawarkan.
Intinya, ringkasan profil ini harus padat, jelas, dan menunjukkan kelebihan utama yang relevan dengan pekerjaan yang kamu incar. Dengan ringkasan yang menarik, perekrut akan tertarik untuk membaca CV kamu lebih lanjut, bahkan sebelum mereka melihat bagian pengalaman kerja.
Dengan lima cara di atas, kamu bisa mengisi CV yang tetap menarik dan profesional meskipun minim pengalaman kerja. Sebagai fresh graduate, fokuskan pada kelebihan lain yang kamu punya, seperti pendidikan, keterampilan, pengalaman organisasi, dan proyek pribadi. Gak usah minder atau merasa kamu akan kalah bersaing sama yang lebih berpengalaman. Selama kamu yakin, gak ada yang gak mungkin!
Apakah boleh CV kosong di bagian pengalaman kerja? | Sebaiknya tidak dibiarkan kosong. Gunakan bagian itu untuk menuliskan pengalaman relevan lainnya, misalnya kegiatan kampus, pelatihan, proyek kelompok, atau penelitian skripsi. Hal ini menunjukkan bahwa kamu aktif dan memiliki semangat belajar. |
Bagaimana jika belum punya sertifikat atau prestasi? | Jika belum memiliki sertifikat, kamu tetap bisa menulis pelatihan informal, webinar, atau workshop online yang pernah diikuti. Jika belum ada juga, fokuslah pada proyek pribadi atau kegiatan organisasi yang membangun keterampilan kamu. |
Bagaimana dengan desain CV untuk fresh graduate? | Gunakan desain yang sederhana, bersih, dan mudah dibaca. Hindari terlalu banyak warna atau gambar. Fokus pada struktur informasi yang rapi: data diri, profil, pendidikan, pengalaman, keterampilan, dan kontak. Jika melamar ke bidang kreatif, boleh gunakan sedikit sentuhan desain profesional. |