Masa kuliah kerap dianggap sebagai waktu emas untuk bereksperimen dan mencoba banyak hal baru. Selain sibuk kuliah, mengerjakan tugas-tugas atau nongkrong bareng teman, ada banyak kegiatan seru yang bisa membuatmu lebih berkembang. Sebagai contoh, kamu bisa melatih jiwa entrepreneurship alias wirausaha. Gak harus langsung buka bisnis besar, tapi kamu bisa mulai dari hal-hal kecil. Anggaplah ini sebagai latihan berharga.
Kenapa penting? Itu karena dunia kerja sekarang sudah makin kompetitif. Adapun, mental entrepreneur membuatmu lebih siap menghadapi tantangan hidup. Kamu jadi lebih kreatif, mandiri, tahu cara mengatur uang, sampai pintar membaca peluang. Nah, kabar baiknya, ada banyak kegiatan mahasiswa yang bisa kamu manfaatkan untuk melatih kemampuan ini. Yuk, kita bahas satu per satu!
