Tanaman indoor berdaun ungu bisa jadi solusi jitu untuk kamu yang ingin ruangan tampak lebih artistik dan berani. Warna ungu menghadirkan kesan mewah, eksentrik, hingga dramatis yang tidak dimiliki tanaman hijau biasa. Dengan memilih tanaman yang tepat, kamu bisa mempercantik ruangan tanpa perlu banyak dekorasi tambahan.
Beragam jenis tanaman dengan daun ungu juga tergolong mudah dirawat dan cocok untuk berbagai sudut rumah. Mulai dari yang menggantung, merambat, hingga yang tumbuh tegak di lantai—semuanya punya keunikan masing-masing. Yuk, kenalan dengan 12 tanaman indoor berdaun ungu yang bisa bikin rumahmu tampil lebih estetik!