Siapa bilang kamar mandi kecil gak bisa terlihat chic dan elegan? Dengan desain yang tepat, ruangan mungil pun bisa terasa lebih luas, nyaman, dan enak dipandang, lho. Dengan pemilihan warna, material, serta pencahayaan yang pas, ukuran ruang terbatas, bukan jadi penghalang untuk bikin kamar mandi yang estetis dan elegan.
Nah, kalau kamu lagi mencari inspirasi untuk menyegarkan tampilan kamar mandi yang sempit, ada banyak cara yang bisa dicoba. Mulai dari pemakaian cermin besar, rak gantung, hingga pemilihan warna-warna netral, semua bisa membantu menciptakan kesan ruang yang lebih lapang dan kekinian. Yuk, intip sembilan ide berikut dan temukan yang paling pas buat rumahmu!