Tak ada ruangan yang terasa benar-benar lengkap tanpa hadirnya dekorasi. Hal ini tidak hanya berlaku pada ruang tamu dan kamar tidur, tetapi juga ruang makan. Kamu mungkin sudah menggantung beberapa karya seni di dinding atau meletakkan cermin cantik di sudut ruangan.
Akan tetapi, pernahkah kamu mempertimbangkan dekorasi apa yang sebaiknya diletakkan di meja makan? Meja makan adalah tempat di mana kamu bisa berbagi makanan, tawa, dan cerita dengan orang-orang terdekat. Meja makan yang ditata dengan indah dapat menciptakan suasana makan malam sederhana terasa lebih istimewa.
Kabar baiknya, ada banyak ide dekorasi meja makan sederhana dan estetik yang bisa kamu pilih untuk menghiasi meja makan di rumahmu. Penasaran? Yuk, intip bersama karena IDN Times telah merangkumnya di sini!
