Kamu tentu gak mengharapkan ular sekecil apa pun memasuki rumahmu. Sebab jika satu ular sudah merasa nyaman berada di sekitar rumahmu, ular lain kemungkinan besar juga akan datang. Mungkin kondisi rumahmu ideal untuk perkembangbiakan ular.
Oleh sebab itu, penting sekali mencegah ular masuk dan bersarang di rumah. Rumah yang kerap ditinggalkan lama wajib lebih diperhatikan. Makin rumah tidak terawat makin besar potensi ular senang berdiam di sana.
Namun, kamu yang setiap hari di rumah juga jangan lengah. Ular dapat masuk melalui celah-celah kecil, baik di bawah maupun atas dinding. Lakukan tujuh langkah berikut ini untuk mencegah ular masuk rumah.
