Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Ilustrasi KBBI
Ilustrasi KBBI (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Intinya sih...

  • Arti kata kapitil dalam KBBI adalah kecil (tentang huruf a, b, c, dan seterusnya), digunakan untuk membedakan bentuk huruf dalam berbagai teks dan fungsi.

  • Media sosial heboh dengan kata 'galgah' yang baru masuk KBBI, artinya sudah lega atau segar kerongkongan karena minum; tidak dahaga; palum.

  • Istilah populer lainnya yang masuk KBBI antara lain mager, julid, ambyar, palum, saltik, dan kepo.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Pernahkah kamu mencari tahu antonim dari kata 'kapital'? Selama ini, masyarakat cenderung menggunakan sebutan "huruf kecil" sedangkan huruf besar (A, B, C, dan seterusnya) disebut huruf kapital.

Ternyata, Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) mencatat bahwa ada lawan kata dari kapital yang yang disebut kapitil. Lantas, apa arti kapitil dalam KBBI, ya?

1. Arti kata kapitil

arti kata Kapitil (kbbi.kemdikbud.go.id)

Dalam KBBI, kapitil didefinisikan sebagai kecil (tentang huruf a, b, c, dan seterusnya). Dengan demikian, kapitil bisa dimaknai sebagai istilah dari huruf kecil dalam penyebutannya. Artinya, kapital dan kapitil sama-sama digunakan untuk membedakan bentuk huruf dalam berbagai teks dan fungsi.

Dalam sejarah elemen yang ada di KBBI, kata ini sudah diusulkan sejak Oktober 2024. Namun, baru diterima oleh redaksi pada Oktober 2025. Uniknya, kata ini termasuk dalam kata terpopuler dalam KBBI. Sampai artikel ini diturunkan, "kapitil" termasuk dalam kategori Terpopuler (Hari Ini), Terpopuler (Minggu Ini), Terpopuler (Tahun Ini), dan Terpopuler (Bulan Ini).

2. Media sosial juga sempat heboh karena adanya kata 'galgah' yang baru masuk ke dalam KBBI

arti kata galgah (kbbi.kemdikbud.go.id)

Bukan hanya kapitil, media sosial sempat heboh karena adanya kata 'galgah' yang baru masuk ke dalam KBBI. Istilah galgah diperkenalkan oleh Bunga Reyza melalui akun TikTok-nya pada Mei 2025.

Dalam KBBI, galgah didefinisikan (sudah) lega atau segar kerongkongan karena minum; tidak dahaga; palum. Palum diartikan sudah puas minum; hilang rasa haus. Contoh penggunaannya dalam kalimat adalah "minuman ini untukmu saja, aku masih galgah".

3. Beberapa istilah yang resmi masuk dalam KBBI

ilustrasi KBBI (pixabay.com/id/users/publicdomainpictures)

Selain kapitil dan galgah, ada kata-kata populer lainnya yang baru masuk KBBI:

  1. Mager: malas (ber)gerak; enggan atau sedang tidak bersemangat untuk melakukan aktivitas

  2. Julid: iri dan dengki dengan keberhasilan orang lain, biasanya dilakukan dengan menulis komentar, status, atau pendapat di media sosial yang menyudutkan orang tertentu

  3. Ambyar: bercerai-berai; berpisah-pisah; tidak terkonsentrasi lagi

  4. Palum: sudah puas minum; hilang rasa haus. Jadi lawan kata dari haus.

  5. Saltik: salah tik (biasa disebut typo, salah mengetik)

  6. Kepo: rasa ingin tahu yang berlebihan tentang kepentingan atau urusan orang lain (berasal dari Knowing Every Particular Object)

Itu dia arti kata kapitil dan beberapa istilah lainnya. Gimana, ada lagi kata yang belum kamu tahu?

Editorial Team