Referensi 5 Jajanan Hits dan Terjangkau di Area Unair Kampus B

Kampus B UNAIR merupakan daerah kampus yang terletak di Jalan Airlangga, Surabaya. Jika kalian sedang berjalan-jalan di sekitar kampus B atau melewati kampus B UNAIR, dan bingung cari makanan, nih ada referensinya.
Sekarang kalian nggak perlu bingung lagi. Karena di dekat kampus B UNAIR terdapat beberapa menu makanan yang recommended banget buat kalian coba dan gak bikin dompet kalian kering kerontang.
1. Pentol Gilaaa
Buat kalian yang suka pentol, kalian wajib nyobain jajanan satu ini. Dijamin rasanya enak. Ditambah lagi ciri khas dari pentol gilaaa ini adalah punya level di setiap menunya. Selain itu ada varian rasa lho guys. Seperti rasa sambal satai, dan juga rujak.
Harganya juga terjangkau kok guys. Sesuai kantong mahasiswa. Hehehe...
2. Sego Njamoer
Nah, untuk menu satu ini recommended banget buat kalian yang suka makan nasi. Kalian bisa melahap sekaligus bersama lauknya. Lauknya berada di tengah dan diapit oleh nasi. Praktis banget pokoknya.
3. Seblak
Menu ini patut kalian coba. Karena seblak ini berisi sayur dan potongan bakso serta krupuk yang dimasak menjadi satu. So yummy...
4. Nasi Ayam Geprek
Kalian suka yang praktis-praktis ?
Kalian bisa mencoba menu makanan satu ini. Ayam geprek yang ada di dekat area UNAIR kampus B ini makanan paling banyak diminati loh. Selain praktis, harga yang dipatok juga sesuai kantong mahasiswa kok guys...
5. Satai Telur
Yap. Satai telur ini merupakan makanan yang tidak asing lagi. Karena termasuk jajanan hits tahun 2000-an. Lokasinya terdapat di dekat area UNAIR kampus B lho. mau bernostalgia dengan jajanan ini? Yuk, beli...