Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
bukupahlawan.jpg
Rekomendasi Buku Tentang Pahlawan Indonesia (gramedia.com)

Intinya sih...

  • Mohammad Hatta: Biografi Singkat 1902 - 1980 (Salman Alfarizi)

    • Menyajikan perjalanan hidup Mohammad Hatta

  • Buku ini mengisahkan kejujuran, kesederhaan, dan keterlibatan dalam gerakan kemerdekaan Indonesia

  • Tan Malaka: Biografi Singkat 1897 - 1949 (Taufik Adi Susilo)

    • Mengisahkan sosok Tan Malaka yang radikal dan revolusioner

  • Buku ini menyampaikan kehidupan Tan Malaka dalam perjuangan memerdekakan Indonesia

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Tanggal 10 November selalu diperingati sebagai Hari Pahlawan. Banyak pahlawan Indonesia yang patut kita kenang jasanya untuk bangsa Indonesia. Kita pun bisa ikut meneladani kisah perjuangan mereka lewat buku-buku bertema pahlawan Indonesia.

Lewat cerita mereka, kita bisa ikut memaknai betapa besar perjuangan para pahlawan demi kemajuan bangsa dan negara. Untuk itu, IDN Times berikan lima rekomendasi buku tentang pahlawan Indonesia. Yuk, cek inti dari masing-masing bukunya!

1. Mohammad Hatta : Biografi Singkat 1902 - 1980 (Salman Alfarizi)

Mohammad Hatta (openlibrary.telkomuniversity.ac.id)

Nama Mohammad Hatta sangat dikenal sebagai pahlawan proklamator Indonesia. Ia sangat berjasa bersama Soekarto membawa Indonesia mendapatkan kemerdekan pada 17 Agustus 1945. Salman Alfarizi merangkum perjalanan hidup tokoh besar ini ke dalam buku biografi berjudul Mohammad Hatta: Biografi Singkat 1902 - 1980.

Buku ini mengisahkan seluruh perjalanan hidup Mohammad Hatta. Bagaimana ia tumbuh di tanah Minangkabau hingga masa tuanya.

Ada banyak nilai yang terpancar dari sosok Mohammad Hatta lewat buku ini, yaitu kejujuran, kesederhaan, dan kecintaannya terhadap ilmu. Selain itu, Salman Alfarizi di buku ini juga mencatat bagaimana keterlibatan Mohammad Hatta dalam gerakan kemedekaan Indonesia.

2. Tan Malaka : Biografi Singkat 1897 - 1949 (Taufik Adi Susilo)

Tan Malaka (gramedia.com)

Keputusan Presiden RI No. 53 tahun 1963 menetapkan Tan Malaka sebagai pahlawan nasional Indonesia. Sebagai seorang pemikir, Tan Malaka dikenal dengan gagasan visionernya serta tulisan-tulisannya yang kritis. Hingga kini, pemikiran Tan Malaka masih menginspirasi generasi muda sebagaimana ia bisa menginspirasi Soekarno dan Bung Hatta membentuk Republik Indonesia.

Taufik Adi Susilo lewat biografi berjudul Tan Malaka : Biografi Singkat 1897 - 1949 mengisahkan sosok Tan Malaka yang radikal dan revolusioner. Buku ini menyampaikan kehidupan Tan Malaka dalam perjuangan memerdekakan Indonesia. Serta, bagaimana ketulusan dan cintanya terhadap tanah air.

3. Door Duisternis tot Licht : Habis Gelap, Terbitlah Terang (R.A Kartini)

R.A. Kartini (gramedia.com)

R.A. Kartini menjadi salah satu pahlawan perempuan yang memberikan pengaruh luar biasa. Lewat pemikirannya, Kartini berhasil membukakan pintu pendidikan dan kesetaraan terhadap perempuan. Ia merupakan tokoh yang sangat lekat dengan perjuangannya melawan patriarki.

Buku Door Duisternis tot Licht : Habis Gelap, Terbitlah Terang berisi kumpulan surat-surat Kartini. Lebih dari itu, buku ini juga manifesto yang menginspirasi gerakan emansipasi perempuan di Indonesia. Lewat buku ini, kita akan mendapatkan beragam nilai-nilai tentang kebebasan, hak perempuan, pendidikan, hingga pentingnya kesetaraan gender.

4. Bung Tomo: Hidup dan Mati Pengobar Semangat Tempur 10 November (Abdul Waid)

Bung Tomo (divapress-online.com)

Peringatan 10 November gak terlepas dari sosok Bung Tomo. Perannya sangat besar dalam pertempuran 10 November 1945 yang terjadi di Surabaya. Abdul Waid mengisahkan bagaimana Bung Tomo mengobarkan semangatnya dengan terlibat dalam beragam kelompok politik dan sosial.

Dalam buku ini juga, Bung Tomo yang bernama asli Sutomo ini membagikan bagaimana pandangan kritisnya terhadap kebijakan negara setelah kemerdekaan. Buku 312 halaman ini memberikan gambaran tentang perjalanan hidup dan semangat juang seorang Bung Tomo di masa revolusi.

5. The Master Book Of Soekarno: Kisah-Kisah Abadi Sang Ideolog (The Syaeful Cahyadi)

Soekarno (gramedia.com)

Sukarno merupakan presiden pertama Indonesia. Bersama dengan para pahlawan lainnya, Sukarno turut berjuang membawa Indonesia meraih kemerdekaannya pada 17 Agustus 1945.

The Master Book Of Soekarno: Kisah-Kisah Abadi Sang Ideolog mengisahkan sisi lain dari seorang Soekarno. The Syaeful Cahyadi berupaya menyelami sudut pandang Sukarno terhadap semua hal yang sudah dilewatinya sepanjang hidup. Buku 256 halaman ini menceritakan bagaimana kiprah Sukarno sebelum akhirnya menjadi pemimpin pertama Indonesia.

Kalau kamu suka dengan sejarah Indonesia, catat rekomendasi buku tentang pahlawan Indonesia ini. Kamu bisa mengenal lebih dalam bagaimana kiprah dan kontribusi para pahlawan dalam membentuk Indonesia.

Editorial Team