Nama Oh Su Hyang mungkin sudah tidak asing bagi banyak orang yang tertarik dengan dunia komunikasi. Penulis asal Korea Selatan ini dikenal lewat buku Bicara Itu Ada Seninya, salah satu buku best seller yang membahas cara berbicara dengan lebih percaya diri dan hangat, tanpa perlu menjadi seseorang yang terlalu pandai bicara.
Dalam acara meet & greet bersama Penerbit BIP dan Gramedia yang digelar di Function Room Gramedia Matraman, Jumat (31/10/2025), Oh Su Hyang membagikan beberapa tips penting tentang bagaimana cara membangun kepercayaan diri lewat komunikasi.
Berikut beberapa poin menarik yang bisa jadi pengingat buat siapa pun yang sedang belajar berbicara dengan lebih baik.
