Kompetisi mading (majalah dinding) adalah kesempatan yang luar biasa bagi siswa untuk menampilkan kreativitas mereka dalam menyampaikan informasi dan gagasan sesuai dengan bahasan yang sedang hangat sekarang ini. Salah satu elemen penting dalam mading adalah profil tokoh. Menentukan tokoh yang akan dijadikan profil bisa menjadi tantangan tersendiri. Sebab, tokoh tersebut harus relevan, inspiratif, dan sesuai dengan tema mading.
Profil tokoh inspiratif di mading umumnya ditampilkan untuk membangkitkan semangat dan menjadi panutan bagi pembaca, terutama di kalangan pelajar. Namun, untuk membuat ulasan profil tokoh yang menarik dan informatif, ada beberapa tips yang bisa kamu terapkan. Berikut adalah beberapa tips penting yang bisa membantumu mengulas profil tokoh dengan baik, terutama untuk kompetisi mading IDN Times Xplore! Keep scrolling!