Mendorong anak untuk tertarik belajar tanpa harus memaksa memang bukan hal yang mudah. Banyak orang tua yang merasa frustrasi ketika anak justru lebih semangat bermain game atau menonton video ketimbang membuka buku pelajaran. Padahal, keinginan belajar itu gak bisa muncul dari tekanan semata. Semakin dipaksa, justru semakin besar kemungkinan anak jadi membenci proses belajar itu sendiri.
Padahal, anak-anak sebenarnya punya rasa ingin tahu yang sangat tinggi. Tinggal bagaimana caranya agar proses belajar terasa menyenangkan dan sesuai dengan cara berpikir mereka. Setiap anak unik, jadi pendekatannya pun perlu disesuaikan. Berikut lima strategi yang bisa membantu agar anak mulai tertarik belajar tanpa merasa terbebani.