Pernahkah kamu mendengar istilah beauty vlogger? Tepat sekali! Beauty vlogger merupakan sebutan untuk orang yang membuat konten seputar kecantikan, kosmetik dan trik menggunakan make up dalam bentuk video. Selanjutnya, video tersebut diunggah ke berbagai media sosial seperti You Tube dan Instagram. Pertumbuhan jumlah perempuan yang berperan sebagai beauty vlogger pun meningkat pesat.
Bagi mereka yang suka kosmetik maupun tidak, konten tutorial make up sangat menarik untuk disaksikan dari awal sampai akhir. Sebab, para pembuat konten tidak hanya menunjukkan cara menggunakan alat dan bahan berhias, tapi juga menyebutkan merek-merek serta menjelaskan kegunaan setiap komponen kosmetik dengan jelas. Tidak hanya itu, para beauty vlogger tidak segan menjelaskan konsekuensi produk terhadap jenis kulit yang dimiliki beserta gimmick yang menghibur.
Secara tidak langsung, brand kosmetik ikut terangkat dan diuntungkan, penjualan produk meningkat lalu bermunculanlah brand kosmetik lokal.
Meski terkesan tidak penting, sesungguhnya banyak pelajaran inspiratif yang bisa kita dapatkan dari sepak terjang para beauty vlogger. Yuk, simak ulasan berikut!
