Merasa cemas soal masa depan adalah hal yang sangat manusiawi. Saat rencana gak berjalan sesuai harapan, target terasa menjauh, atau hidup seperti berhenti di satu titik, pikiran bisa dipenuhi pertanyaan yang melelahkan. Dari soal karier, keuangan, sampai hubungan, semuanya terasa menggantung dan bikin dada sesak tanpa alasan yang jelas.
Di tengah ketidakpastian seperti ini, rasa cemas sering muncul diam-diam dan bertahan lebih lama dari yang kita kira. Tapi kabar baiknya, kamu gak harus menunggu semuanya jelas dulu baru bisa merasa lebih tenang. Ada beberapa cara sederhana yang bisa membantu kamu mengurangi kecemasan dan kembali berpijak di masa sekarang. Yuk, pelan-pelan simak lima tips berikut ini.
