8 Makna Warna Bunga Anyelir, Identik Perayaan Hari Ibu

Bunga anyelir merupakan national flower negara bagian Ohio dan Spanyol. Bagi pemilik toko bunga, anyelir adalah salah satu bunga yang digemari pengunjung. Pasalnya, warnanya yang beragam menyimpan banyak pesan tentang cinta. Dari segala aspek, anyelir juga melambangkan kasih sayang seorang ibu, lho!
Pada tahun 1907, anyelir dinobatkan menjadi bunga perayaan Hari Ibu oleh Ann Jarvis. Bunga klasik nan elegan itu merupakan bunga favorit ibunya. Di Korea, saat perayaan Hari Ibu dan Hari Ayah, anak-anak mengirimkan bunga tersebut kepada orangtuanya sebagai bentuk terima kasih dan penghargaan. Lantas apa saja, sih, makna bunga ini berdasarkan warnanya? Yuk, simak bersama!
1. Dalam sekuntum anyelir merah tua, kasih sayang dan cinta yang mendalam tersirat di dalamnya. Sangat cocok diberikan untuk orang tersayang!
2. Anyelir berwarna merah muda melambangkan kekaguman kepada seseorang, lho. Secret admirer, bunga ini cocok kamu kirimkan buat crush, nih!
3. Sementara itu, anyelir pink mengungkap rasa syukur. Anyelir dengan warna ini dapat diberikan sebagai ucapan terima kasih dan penghargaan
4. Bukan sebagai ungkapan cinta, anyelir dengan warna kuning yang mekar ternyata menyimbolkan penolakan dan kekecewaan pada seseorang, lho!
5. Kalau anyelir putih, ia membawa pesan tentang kemurnian hati. Jika diberikan pada Hari Ibu, bunga ini melambangkan keberuntungan hidup
6. Bunga anyelir ungu melambangkan sifat karismatik, lho. Anyelir dengan warna ini cocok diberikan sebagai hadiah untuk awal yang baru
7. Ingin menunjukkan ketertarikan kepada seseorang? Anyelir dengan warna orange cocok kamu berikan karena melambangkan antusiasme
8. Meski bukan warna naturalnya sejak mekar karena biasanya dibuat melalui pewarnaan, anyelir biru dilambangkan sebagai kesan yang misterius
Itulah deretan makna bunga anyelir berdasarkan warnanya. Tiap warna membawa pesan yang unik, bukan? Jangan lupa ingat maknanya sebelum kasih ke orang tersayang, ya!
Kamu bisa memberikan buket bunga anyelir buat Ibu di perayaan Hari Ibu Tahun 2023 ini. Dengan warnyanya yang beragam, bunga anyelir terlihat indah nan memesona kamu haturkan pada Ibunda.