Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi pohon natal
ilustrasi pohon natal (pexels.com/Toni Cuenca)

Intinya sih...

  • Jadwal Natal Tiberias 2025 di GBK: Sabtu, 6 Desember 2025, pukul 18.00 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Acara gratis tanpa tiket masuk.

  • Rangkaian acara Natal Tiberias 2025: Penyalaan Lilin Natal, Malam Kudus, Perjamuan Kudus, Minyak Urapan, Kesaksian Mujizat, Christmas Worship oleh Boanerges Worship dan lainnya.

  • Tema dan fasilitas acara: Tema "Semua yang Menerima-Nya, diberi-Nya kuasa untuk menjadi anak-anak Allah." Dipimpin oleh Pdt. Darniaty Pariadji. Fasilitas termasuk pesta kembang api dan lilin Natal.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Perayaan Natal akbar kembali digelar oleh Gereja Tiberias Indonesia dan kabarnya tahun ini akan semakin meriah. Pasalnya, acara ini akan menghadirkan rangkaian liturgi lengkap, pujian penyembahan megah, hingga pesta kembang api yang sayang untuk dilewatkan.

Nah, bagi kamu yang mau ikut merayakan Natal bersama ribuan jemaat lainnya, jangan lewatkan informasi jadwal Natal Tiberias 2025 di GBK beserta rangkaian acara lengkapnya. Sudah siap merasakan suasana Natal yang penuh sukacita tahun ini? Yuk, langsung aja cek informasi lengkapnya di bawah ini!

1. Jadwal Natal Tiberias 2025 di GBK

poster acara Natal Tiberias 2025 (instagram.com/gti.tiberias)

Sebelum mengikuti acaranya, kamu perlu mengetahui jadwal Natal Tiberias 2025 di GBK untuk membantu merencanakan kedatangan lebih awal dan menghindari kemacetan di area stadion. Berikut informasinya:

  • Hari, Tanggal: Sabtu, 6 Desember 2025

  • Waktu: 18.00 WIB

  • Lokasi: Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta

Acara ini gratis dan tidak ada tiket masuk, ya. Jadi, bagi seluruh jemaat maupun masyarakat umum yang ingin beribadah bersama, bisa langsung datang ke GBK di tanggal 6 Desember mendatang.

2. Rangkaian acara Natal Tiberias 2025 di GBK

ilustrasi lilin natal (pexels.com/Pixabay)

Setelah mengetahui jadwal acaranya, kini kamu perlu memahami rangkaian acara yang akan dilakukan saat Natal Tiberias 2025. Berikut adalah rangkaian acaranya:

  • Penyampaian Firman Tuhan

  • Perjamuan Kudus

  • Minyak Urapan

  • Kesaksian Mujizat

Perayaan Natal juga akan dilengkapi dengan Christmas Worship oleh:

  • Boanerges Worship

  • Tiberias Singers

  • Choir Natal Tiberias & Orchestra

Pujian dan penyembahan ini menjadi salah satu ciri khas ibadah Natal Tiberias setiap tahun. Jadi, pastikan tahun ini kamu ikut menjadi bagian dari acara megahnya, ya!

3. Tema dan fasilitas acara Natal Tiberias 2025 di GBK

ilustrasi merayakan natal di gereja (pexels.com/RODNAE Productions)

Tahun ini, Natal Tiberias 2025 akan mengusung tema “Semua yang Menerima-Nya, diberi-Nya kuasa untuk menjadi anak-anak Allah.” (Yohanes 1:12)

Nah, acara ini akan dipimpin langsung oleh Pdt. Darniaty Pariadji, Pendiri dan Gembala Sidang Gereja Tiberias Indonesia. Beberapa faslitas dan keutungan jika kamu mengikuti acara ini adalah:

  • Pesta kembang api sebagai penutup acara

  • Lilin Natal gratis

  • Snack gratis untuk seluruh jemaat

  • Gratis tiket masuk untuk masyarakat umum

Itulah jadwal Natal Tiberias 2025 di GBK lengkap dengan rangkaian acara yang bisa kamu ikuti dengan penuh sukacaita. Jangan lupa ajak orang-orang terdekat untuk ikut merasakan ibadah Natal yang khidmat di tengah ribuan jemaat. Semoga informasi di atas menjawab pertanyaanmu!

FAQ seputar jadwal Natal Tiberias 2025 di GBK

Apa tema Natal Tiberias 2025?

Tema tahun ini adalah “Semua yang Menerima-Nya, diberi-Nya kuasa untuk menjadi anak-anak Allah” dari Yohanes 1:12.

Siapa yang memimpin ibadah?

Ibadah dipimpin oleh Pdt. Darniaty Pariadji.

Di mana lokasi perayaan Natal Tiberias 2025?

Di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Editorial Team