Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
parfumkemenyan.jpg
Parfum yang mengandung kemenyan (perfumedirect.com | dolcegabbana.com | id.louisvuitton.com)

Intinya sih...

  • Parfum branded seperti Gucci, Louis Vuitton, dan Montblanc menggunakan aroma kemenyan dalam komposisi wewangian mereka.

  • Harga parfum yang mengandung kemenyan bervariasi, mulai dari Rp2 jutaan hingga Rp7 jutaan, dengan berbagai varian dan ukuran botol.

  • Aroma kemenyan memberikan nuansa maskulin, spicy, eksotik, mewah, romantis, dan berkelas pada parfum-parfum tersebut.

Wakil Presiden Gibran Rakabuming menyebut beberapa parfum branded yang menggunakan aroma kemenyan, seperti Louis Vuitton dan Gucci. Dalam dunia wewangian, kamu bisa menemukan kemenyan yang disebut menggunakan beberapa istilah. Kemenyan di parfum ditemui dengan istilah incense, frankincense, atau olibanum pada 'notes'.

Umumnya, aroma kemenyan digunakan untuk parfum-parfum yang memang memberikan nuansa maskulin. Ini dia beberapa parfum dari brand-brand ternama yang menggunakan aroma kemenyan.

1. Gucci Intense Oud

Gucci Intense Oud (perfumedirect.com)

Gucci Intense Out dijual seharga Rp2 jutaan. Parfum ini dikeluarkan sejak tahun 2016. Parfum yang dikemas dalam botol kaca hitam ini menggunakan frankincense (kemenyan), raspberry, saffron, pear sebagai Top Notes. Middle notes terdiri dari damask dose, musk, dan orange blossom.

Base notes menggunakan agarwood, leather, patchouli, dan ambergris. Kombinasi semuanya itu membuat Gucci Intense Out ini memunculkan kesan yang spicy, eksotik, dan mewah.

2. Gucci A Midnight Stroll

Gucci A Midnight Stroll (myperfumeshop.co.nz)

Parfum Gucci lainnya yang mengandung kemenyan adalah varian A Midnight Stroll. Parfum ini dikeluarkan sejak tahun 2020. Parfum ini dikemas dalam botol kaca hitam yang eksotik karena menggunakan motif nuansa emas bergambar harimau.

Top notes-nya adalah incense (kemenyan), middle notes menggunakan cade oil, dan Cypress yang segar untuk base notes. Kamu bisa menemukan parfum ini dijual seharga Rp3 jutaan.

3. Louis Vuitton Ombre Nomade

Louis Vuitton Ombre Nomade (id.louisvuitton.com)

Temukan parfum beraroma kemenyan lainnya dari Louis Vuitton untuk varian Ombre Nomade. Selain dijual secara online, parfum ini juga ada di offline store dan dibanderol kisaran Rp7 jutaan.

Perpaduan oud wood, benzoin tears, incense, dan raspberry menciptakan aroma smoky dan eksotik. Louis Vuitton menjualnya dengan dua ukuran, yaitu 100ml dan 200ml. Ada juga versi mini parfum 7.5ml yang bisa dibawa ke mana pun.

4. Montblanc Black Meisterstück

Montblanc Black Meisterstück (montblanc.com)

Brand asal Jerman, Montblanc, pernah mengeluarkan parfum dengan aroma yang cukup tegas dan hangat bernuansa kayu-kayuan. Parfum ini dijual seharga $140 atau sekiar Rp2,2 jutaan dengan aroma khas woody.

Top notes-nya menggunakan incense, dibarengi amber sebagai heart notes dan vetiver sebagai base notes. Wangi yang sama berkelasnya dengan kemasan kaca minimalis.

5. Hermes L'Ombre des Merveilles

Hermes L'Ombre des Merveilles (hermes.com)

Hermes L'Ombre des Merveiles bermain dengan warna dan kemasan yang sangat cantik. Gradasi warnanya memberikan nuans baru yang penuh mimpi dan imajinasi. Ada perpaduan kehangatan sekaligus misterius dari biji tonka, aroma dupa, dan teh hitam yang berkarakter.

Parfum yang dikemas cantik warna biru ini dibanderol seharga Rp3 jutaan untuk 100ml. Semprotan atasnya dihiasi ukiran segel Clou ede Selle khas Hermes. Parfum ini merupakan rangkaian dari Eau des Merveiles.

6. Bvlgari Le Gemme Garanat

Bvlgari Le Gemme Garanat (bulgari.com)

Berada dalam keluarga aroma ambery dan rose, parfum ini menghadirkan energi sekuat warnanya yang merah membara. Parfum Bvlgari Le Gemme Garanat menciptakan perpaduan wangi mawar dan esensi dupa asap atau kemenyan yang kesannya romantis dan berani.

Parfum ukuran 125ml ini dibuat di Italia dibanderol seharga Rp4,6 jutaan. Untuk bisa mendapatkanny perlu datang langsung ke offline store Bvlgari.

7. Diptique Eau Duelle

Diptique Eau Duelle (diptiqueparis.com)

Diptique Eau Duelle menonjolkan aroma manis yang berasal dari bunga anggrek. Aroma ini berpadu harmonis denga aksen calamus dan nuansa kemenyan yang menangkan. Ada sensasi adiktif yang diberikan oleh parfum seharga Rp3 jutaan ini.

Karakter vanila dalam parfum berkemasan unik ini lebih intens. Dipadukan sentuhan spicy dari pink peppercorn dan smoky. Cocok untukmu yang suka aroma elegan dan karismatik.

8. Dolce&Gabbana Velvet Incenso

Dolce&Gabbana Velvet Incenso (dolcegabbana.com)

Dolce&Gabbana memiliki serangkaian parfum dengan warna-warna yang cukup kompleks dan unik. Salah satunya Dolce&Gabbana Velvet Incenso dan Dolce&Gabbana Velvet Desert Oud. Keduanya menggunakan sedikit sentohan dari aroma kemenyan yang dipadukan dengan aroma black papper, patchoulli, leather oud, saffron, amber, dan musk.

Kamu bisa mendapatkannya seharga Rp2 jutaan untuk ukuran 50ml. Parfum ini cocok dipakai untuk malam hari karena punya notes yang hangat dan berkelas.

Itu dia ragam parfum yang mengandung kemenyan. Serba branded dari Gucci, Louis Vuitton, Hermes, Montblanc, Diptique, Bvlgari, hingga Dolce&Gabbana.

Editorial Team