Musim hujan sering datang dengan ritme yang sulit diprediksi. Langit cerah bisa tiba-tiba berubah menjadi gelap, jalanan menjadi licin, dan udara menjadi lebih lembap dari biasanya. Banyak orang akhirnya memilih menunda aktivitas karena merasa tidak nyaman. Tidak jarang musim hujan juga dapat mengganggu kondisi kesehatan.
Padahal, kita tetap bisa bergerak produktif sepanjang musim hujan jika menyiapkan diri dengan tepat. Intinya, jangan menunggu cuaca bersahabat untuk hidup dengan ritme yang baik. Kit bisa mengatur strategi dan membuat diri sendiri tetap nyaman di tengah musim hujan yang sulit diprediksi. Bagaimana caranya? Berikut lima tips sederhana tapi efektif yang layak buat diterapkan.
