Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi pernikahan (pexels.com/Trung Nguyen)

Saat kamu dan pasangan mantap menuju jenjang pernikahan, persiapkan segala sesuatunya sejak dini. Membangun komitmen pernikahan perlu langkah-langkah yang pasti dan penuh keyakinan, supaya hubungannya semakin sehat dan kuat. Pernikahan bukanlah perjalanan terakhir dari kisah romansa, melainkan sebagai titik awal dari kehidupan baru dalam kebersamaan.

Oleh karena itu, tingkatkan dulu kualitas hubungan asmaramu sebelum menikah. Ini merupakan kunci kesuksesan jangka panjangnya, yang mana akan selalu hadir tawa bahagia dalam keadaan apa saja. Berikut ini lima cara meningkatkan kualitas hubungan asmara.

1.Bangun fondasi komunikasi

ilustrasi sedang berkomunikasi (pexels.com/Uriel Mont)

Fondasi yang kokoh dari setiap jenis hubungan yang sukses dan bahagia adalah komunikasi yang dijalani secara efektif. Maka, sebelum memutuskan menikah, entah dalam waktu segera atau masih lama, pastikan dulu kalian sudah mampu membangun pola komunikasi yang sehat dan kuat.

Belajar lebih terbuka menyampaikan perasaan dan keinginan perihal kebutuhan asmara, tujuan masa depan, hingga harapan-harapan. Ketika pasangan sedang menyampaikan, penting untukmu mau mendengarkan dengan penuh perhatian. Saat tiba giliranmu berbicara, katakan juga sejelas-jelasnya.

2.Mengambil pelajaran berharga dari konflik yang pernah kalian alami

Editorial Team

Tonton lebih seru di