Percaya sama pasangan adalah pondasi utama dalam hubungan yang sehat. Sayangnya, gak semua orang mudah memberikan kepercayaan sepenuhnya, apalagi kalau pernah punya luka di masa lalu. Trust issue atau masalah kepercayaan muncul tanpa disadari dan sangat memperngaruhi interaksi dengan pasangan. Tanda ini sangat halus, tapi kalau dibiarkan bisa merusak keharmonisan hubungan.
Sadar dengan adanya trust issue adalah langkah awal untuk memperbaiki diri dan memperkuat hubungan. Gak ada salahnya merasa takut disakiti, tetapi harus mengenali apakah ketidakpercayaan ini sudah melewati batas wajar. Memahami tanda-tanda adanya trust issue membantumu mengambil langkah positif ke arah hubungan yang lebih sehat. Nah, dibawah ini ada lima tanda yang menunjukkan kamu memiliki trust issue dengan pasangan.
