TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Alasan Mantan Masih Menghubungimu Meski Punya Pacar Baru

Sikapi dengan bijak

ilustrasi mengirim pesan (unsplash.com/Gilles Lambert)

Mempunyai mantan kekasih yang seringkali masih menghubungimu memang terkadang menimbulkan dilema. Apalagi untuk kamu yang masih dalam proses move on. Mantan yang kerap datang dan pergi pasti akan semakin membuatmu terus mengingatnya.

Sebagian orang mungkin mengira bahwa alasan mantan masih sering menghubungi adalah karena rasa rindu. Padahal, ada banyak alasan lain, loh. Kira-kira apa saja ya yang bisa membuat mantan masih menghubungimu bahkan ketika dia sudah memiliki pasangan yang baru? Yuk simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1. Dia merasa kesepian

ilustrasi kesepian (unsplash.com/Noah Silliman)

Salah satu yang menjadi alasan paling mendasar mengapa mantan masih menghubungimu adalah karena dia merasa kesepian. Seringkali saat kita baru saja putus, kita masih berkomunikasi dengan mantan. Hal ini bisa saja terjadi karena kalian sudah terbiasa untuk berbagi cerita bersama.

Makanya saat sudah putus pun dia masih menghubungimu karena masih ingin ditemani. Hal ini sebenarnya tidak begitu buruk jika kalian masih sama-sama sendiri. Namun sebaiknya kamu mengurangi kebiasaan ini karena hal tersebut bisa membuat kamu stuck di satu situasi yang tidak menguntungkan.

Baca Juga: 5 Cara Elegan Hadapi Mantan yang Masih Denial dengan Perpisahan

2. Tidak menemukan orang yang sepertimu 

ilustrasi mengirim pesan (unsplash.com/Jonas Leupe)

Percaya atau tidak, beberapa orang terkadang suka membandingkan antara mantan kekasih dengan kekasihnya yang baru. Entah itu hal yang baik maupun yang buruk. Nah, bisa jadi mantanmu masih mencari sosok dirimu pada pacar barunya. Akibatnya ketika dia tidak mendapatkan itu, dia akan kembali menghubungimu.

Akan tetapi kamu jangan senang dulu. Jangan biarkan dia kembali merayumu dan memintamu untuk kembali. Sebaiknya jangan gegabah dan lihat dulu keseriusannya karena biasanya perasaan seperti itu hanya berlangsung sementara.

3. Dia merindukanmu

ilustrasi mengirim pesan rindu (unsplash.com/behzadsol)

Alasan yang paling sering orang percayai adalah karena sang mantan merindukanmu. Rasa rindu pada orang yang pernah disayang memang tak bisa dihindarkan, bahkan pada mantan. Jika dia menghubungimu dengan topik pembicaraan yang tidak begitu penting maka bisa jadi dia merindukanmu.

Balaslah dengan perasaan yang biasa dan jangan sampai timbul rasa ingin kembali. Sebagai orang yang ingin dihargai, alangkah baiknya kamu juga menghargai pasangan barunya. Jika dirasa mantanmu melakukan hal yang di luar batas wajar, kamu bisa mengadukannya kepada pacarnya.

4. Sekadar iseng belaka

ilustrasi iseng mengirim pesan (unsplash.com/morash)

Jangan salah, para mantan yang menghubungimu kembali bisa saja hanya karena perasaan iseng. Apalagi jika dia tahu bahwa kamu belum menemukan sosok pengantinya. Dia akan berpikir bahwa kamu belum bisa melupakannya sehingga ia merasa senang untuk menghubungimu kembali.

Dia hanya ingin mengganggumu dan tidak berniat untuk kembali. Tentu saja hal ini akan membuatmu tidak nyaman. Jadi tidak usah berharap apa pun dan sebaiknya jangan meladeninya. Biarkan ia merasa lelah hingga pada akhirnya akan berhenti dengan sendirinya.

Baca Juga: 10 Alasan Kenapa Cowok Gebetan Gak Menghubungi meski Suka Padamu

Verified Writer

uma_ nihhh

suka sama banyak hal, tapi ga suka kamu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya