Saat ini, semakin banyak pasangan memilih intimate wedding sebagai konsep pernikahan yang lebih hangat dan personal. Dengan tamu terbatas, biasanya hanya keluarga dan teman dekat yang hadir. Konsep ini menghadirkan suasana yang lebih akrab dan penuh makna. Banyak juga yang memilih mengadakan intimate wedding di rumah. Tidak hanya lebih murah, tetapi juga bisa lebih fleksibel sesuai selera kedua mempelai.
Dikutip dari The Brighton Savoy, dalam intimate wedding, perayaan setelah upacara pernikahan bisa direncanakan dengan cara yang sama seperti pernikahan pada umumnya, tapi dalam skala yang lebih kecil. Norma-norma perilaku dalam pernikahan formal yang besar pun berlaku. Selain itu, ada proses undangan dan logistik, upacara itu sendiri, dan pesta berikutnya. Hal tersebut sering dipilih pasangan untuk menghemat biaya dan lebih menekankan kualitas, bukan kuantitas.
Artikel ini akan membahas arti dari intimate wedding dan keuntungannya, mulai dari efisiensi biaya intimate wedding hingga suasana yang lebih dekat dan personal. Jadi, sebenarnya apa itu intimate wedding?