Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

Antonela Roccuzzo, istri dari Lionel Messi, dikenal dengan gaya busananya yang elegan dan modis. Dari tampilan kasual yang simpel hingga outfit formal yang classy, Antonela selalu berhasil tampil memukau di berbagai kesempatan.

Dalam artikel ini, IDN Times telah merangkum berbagai inspirasi ala Antonela Roccuzzo yang bisa kamu tiru untuk meningkatkan gayamu. Simak tips dan triknya untuk mengombinasikan pakaian sehari-hari dengan sentuhan modis khas Antonela. Bersiaplah untuk tampil memukau dalam setiap kesempatan!

1. Serba denim, oversized jacket dan celana warna abu-abu dipadu dengan cropped top warna putih

Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

2. Satu set vest dan high waisted pants warna sage green membuat tampilan makin fresh dan elegan

Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

3. Satu set jaket dan celana warna biru dengan corak jadi pilihan Antonela kali ini. Kasual banget dan cocok untuk jalan-jalan!

Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

4. Celana kargo membuat tampilan makin oke dipadu dengan strapless top warna hitam. Untuk menunjang penampilan, pakai juga sneakers putih

Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

5. Tampil formal, balutan blazer dan celana warna putih menciptakan look yang elegan. Office look!

Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

6. Kaus putih tampil klasik dipadu dengan ripped jeans  dan sneakers putih seperti ini. Mudah disontek!

Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

7. Oversized blazer dan mini skirt warna hijau tampil pas dipadu inner warna hitam. Pakai juga knee high boots hitam agar makin kece

Antonela Roccuzzo (instagram.com/antonelaroccuzzo)

Tujuh inspirasi ala Antonela Roccuzzo di atas bisa banget kamu sontek untuk menunjang penampilan. Yuk, pilih look favoritmu dan temukan gaya yang paling cocok untukmu!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team