Warna putih memang gak pernah gagal untuk bikin gayamu makin clean, effortless, dan classy. Salah satu selebgram yang menarik perhatian dengan OOTD hijab nuansa putih adalah Almineta Azzahra.
Influencer satu ini selalu bikin mix and match warna putih yang gak monoton. Tertarik untuk memadukan warna putih dalam outfit-mu? Berikut beberapa inspirasi busana putih ala Almineta Azzahra yang dapat kamu sontek. Tetap chic dan stylish!