Penampilan Han Sohee di acara press screening film Project Y langsung mencuri perhatian. Hadir di Seoul pada (8/1/2026), aktris tersebut tampil anggun dalam balutan one set wool tweed dari Dior yang memancarkan kesan klasik sekaligus modern. Siluetnya yang rapi, membuat gaya ini terlihat sederhana.
Pilihan material tweed khas Dior memberi sentuhan elegan yang understated, selaras dengan karakter Han Sohee yang dikenal berkelas. Dipadukan dengan detail minimal dan potongan yang clean, look ini menegaskan bagaimana busana formal bisa tampil effortless. Berikut adalah detail busana ciamik yang dikenakan Han Sohee!
