Di tengah dunia wewangian yang penuh standar kesempurnaan, Mond de Sonne hadir menawarkan pendekatan yang berbeda. Diluncurkan secara resmi pada Jumat (11/7/2025) di Jakarta, brand parfum lokal ini terinspirasi dari filosofi "Beauty in Duality", gagasan bahwa kesempurnaan lahir dari keberanian merangkul dua sisi yang berbeda dalam diri. Dengan nama yang berarti "matahari dan bulan" dalam bahasa Jerman, Mond de Sonne mengajak perempuan untuk berdamai dengan dualitas diri mereka, baik sisi yang kuat maupun lembut.
Mond de Sonne bukan sekadar label parfum premium, ia merupakan ruang refleksi emosional dan artistik. Melalui dua parfum perdananya, Chamonix dan Champaign, merek ini menghadirkan pengalaman olfaktori yang mencerminkan transisi suasana hati, momen pribadi, dan ekspresi diri yang utuh. Parfum tak lagi hanya soal wangi, melainkan media menyampaikan narasi personal.
