Di perayaan Tahun Baru China alias Imlek 2026 ini, kamu pasti ingin tampil maksimal. Selain pakaian dan dekorasi bernuansa Imlek, kamu mungkin juga ingin mencoba sesuatu yang baru. Nail art tema Imlek bisa jadi salah satu cara bagimu untuk memeriahkan perayaan ini, nih.
Imlek kental dengan nuansa merah dan emas yang membawa keberuntungan. Di tahun Kuda Api yang penuh semangat ini, nail art dengan nuansa merah maupun emas bisa jadi pilihan kamu.
Lantas, apakah kamu sedang mencari inspirasi nail art tema Imlek 2026? Ada beberapa rekomendasi dari nail artist profesional seperti Learnah Starbuck serta Anahi Victoria berikut, nih!
