Odelyn Mackenzie merupakan seorang konten kreator asal Indonesia yang aktif di media sosial TikTok dan Instagram. Selain rajin membagikan konten seputar ide gaya berpakaian, perempuan yang masih berusia 19 tahun tersebut baru-baru ini juga membuka usaha F&B.
Kerap tampil modis dengan menggunakan pakaian bernuansa pink, Odelyn memang dikenal memiliki style girly yang menawan abis. Nah, buat kamu yang gemar tampil feminin, gaya outfit Odelyn berikut ini patut kamu coba untuk beragam occasion.
