Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
outfit one set ala Helmi Nursifah
outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

Pernahkah kamu merasa gak punya banyak waktu untuk memadupadankan pakaian, tapi tetap ingin tampil stylish seharian? Jika iya, mengenakan outfit one set bisa menjadi pilihan sempurna karena gak perlu repot mix and match OOTD lagi.

Sesuai namanya, outfit one set adalah pakaian yang terdiri dari atasan dan bawahan dengan warna, motif, material, serta desain yang sama. Busana ini sering diandalkan karena sifatnya yang praktis juga mampu mengubah tampilanmu tampak lebih modis tanpa perlu usaha berlebih.

Nah, kalau kamu sedang membutuhkan inspirasi outfit one set dari seorang selebgram hijab, yuk simak bersama beberapa ide outfit one set ala Helmi Nursifah yang anti ribet dan mudah diikuti berikut ini!

1. Agar tampil stylish saat ngantor, outfit one set warna putih dihiasi motif garis-garis seperti ini sangat cocok dijadikan opsi menarik

outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

2. Gak cuma feminin, setelan warna khaki yang terdiri dari maxi skirt dan kemeja linen ini bisa membuatmu terlihat chic di berbagai momen

outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

3. Pas dipakai saat musim hujan. Kamu hanya butuh outfit one set dari material knit yang super lembut dan hangat untuk busana harian

outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

4. Wujudkan look yang penuh gaya, outfit one set bahan soft denim ini selain mempunyai desain timeless, juga nyaman dipakai hangout maupun ke kantor

outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

5. Ada pula outfit one set berupa sleeveless outer dan palazzo pants warna taupe yang kalem nan elegan saat dipadu inner long sleeve top hitam

outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

6. Suka pakai busana kasual tapi tetap ingin tampil kece maksimal? Setelan warna ivory yang dipadankan pasmina hitam ini, boleh banget dicoba!

outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

7. Biar gak boring, kamu boleh menerapkan layering outfit dengan memadukan kemeja hitam bersama set long sleeve dan long pants broken white kayak gini

outfit one set ala Helmi Nursifah (instagram.com/helminursifah)

Ternyata, pakai outfit one set praktis banget, ya! Kamu jadi gak perlu bingung menemukan ide padu padan pakaian yang tepat karena busana ini sudah dirancang saling melengkapi. Selamat mencoba, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team