Beberapa acara memiliki busananya tersendiri. Contohnya seperti pesta atau pernikahan yang dihadiri oleh banyak orang. Tentu kamu akan mengenakan busana yang juga terlihat glamor. Biasanya, para cewek akan mengenakan gaun dengan detail manik-manik, berlian, atau pita.
Buat yang gak terlalu suka dress yang mewah, kamu bisa sontek beberapa OOTD pesta ala Haviza di bawah ini. Haviza mengenakan dress polos dan bermain dengan aksesori hingga setelan hangout yang kece untuk dikenakan ke pesta!