Ilustrasi salat. (Pexels.com/Thirdman)
Sedangkan salat ba'diyah Jumat adalah salat sunah yang dilakukan setelah menunaikan salat Jumat. Sama seperti qobliyah, salat ba'diyah Jumat juga ditunaikan minimal dua rakaat.
Sebelum mulai salat, baca niat salat ba'diyah Jumat terlebih dahulu, yaitu:
Ushalli sunnatal jumu'ati rak'ataini ba'diyyatan lillaahi ta'ala.
Sama seperti sebelumnya, berikut tata cara salat ba'diyah Jumat:
- Berdiri tegak menghadap kiblat
- Takbiratul ihram
- Membaca doa iftitah
- Membaca Al-Fatihah
- Membaca surah pendek Al-Qur'an
- Rukuk
- Iktidal
- Sujud pertama
- Duduk di antara dua sujud
- Sujud kedua
- Bangkit untuk lanjut ke rakaat kedua
- Pada rakaat kedua, tidak perlu membaca doa iftitah. Kemudian setelah sujud kedua langsung duduk tasyahud akhir dan diakhiri salam.
Demikianlah niat dan tata cara salat qobliyah dan ba'diyah Jumat terlengkap. Dengan melaksanakan salat sunah, kita bisa mendapatkan berbagai keutamaan pahala dari Allah SWT. Semoga bermanfaat!