Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi tanaman (pexels.com/Huy Phan)
ilustrasi tanaman (pexels.com/Huy Phan)

Intinya sih...

  • Tanaman hias indoor memerlukan perhatian khusus karena kondisi di dalam rumah berbeda dengan lingkungan luar

  • Atur intensitas cahaya, jaga kelembapan udara, atur jadwal penyiraman dengan tepat, dan bersihkan daun secara rutin

  • Perawatan ekosistem akan membantu tanaman tumbuh lebih optimal dan memberikan suasana asri di dalam rumah

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Tanaman hias indoor bisa memberikan suasana yang terasa lebih segar dan nyaman di rumah, khususnya bagi kamu yang ingin menghadirkan nuansa alami di ruang yang terbatas. Merawat tanaman ini memerlukan perhatian khusus karena kondisi di dalam rumah berbeda dengan lingkungan luar yang memiliki sinar Matahari dan sirkulasi udara yang lebih luas.

Bukan hanya sebagai penghias, namun tanaman indoor memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas udara di rumah melalui proses penyerapan toksin dan pelepasan oksigen. Simaklah beberapa tips berikut ini untuk merawat tanaman indoor di rumah agar tetap segar dan asri.

1. Atur intensitas cahaya sesuai kebutuhan

ilustrasi pot tanaman (pexels.com/Huy Phan)

Setiap tanaman hias indoor pasti memiliki kebutuhan cahaya yang berbeda-beda, sehingga kamu perlu memahami apakah tanamanmu memerlukan sinar yang terang, cahaya sedang, atau bahkan tempat yang teduh. Jika kebutuhan cahaya tidak terpenuhi, maka tanaman bisa mengalami perubahan warna daun, pertumbuhan yang lambat, hingga bahkan mati secara perlahan.

Kamu bisa memanfaatkan tirai tipis untuk menyebarkan cahaya agar tetap lembut bagi tanaman yang sensitif terhadap paparan panas. Untuk ruangan yang minum cahaya, maka penggunaan lampu grow light bisa menjadi solusi karena dapat meniru spektrum cahaya alami yang diperlukan oleh tanaman.

2. Jaga kelembapan udara

ilustrasi tanaman (pexels.com/Min An)

Tanaman hias indoor khususnya tanaman tropis memerlukan kelembapan yang cukup agar daun tetap segar dan warnanya cerah. Lingkungan rumah yang terlalu kering, khususnya pada saat menggunakan AC bisa membuat tanaman cepat layu dan rentan terhadap kerusakan daun.

Untuk mengantisipasinya, maka kamu bisa menyemprotkan air pada daun secara teratur atau menempatkan wadah berisi air di sekitar tanaman agar meningkatkan kelembapan yang ada. Cara lain yang efektif adalah dengan mengelompokkan beberapa tanaman dalam satu area agar kelembapan alami dari masing-masing tanaman pun bisa saling mendukung.

3. Atur jadwal penyiraman dengan tepat

ilustrasi tanaman (pexels.com/Ylanite Koppens)

Menyirami tanaman hias indoor tidak boleh berlebihan karena air yang terlalu banyak bisa menyebabkan akar membusuk dan tanaman mati secara tiba-tiba. Kamu perlu memeriksa kondisi media tanam sebelum menyiram, seperti dengan menyentuh permukaan tanah untuk memastikan apakah masih lembap atau justru sudah kering.

Kebiasaan menyiram tanpa memahami kebutuhan tanaman sering menjadi penyebab utama dari tanaman layu atau bahkan menguning. Gunakan pot dengan lubang drainase yang baik agar air pun bisa mengalir keluar dan tidak sampai menggenang di bagian bawah pot.

4. Bersihkan daun secara rutin

ilustrasi tanaman (pexels.com/Sasha Kim)

Daun tanaman hias indoor sering tertutup debu karena berada di dalam ruangan, sehingga proses fotosintesis menjadi terganggu dan tanaman tanpa kusam. Membersihkan daun secara rutin bisa membentuk tanaman untuk menyerap cahaya dengan maksimal dan memastikan tampilannya tetap terlihat segar.

Kamu bisa menggunakan kain lembap atau semprotan air lembut untuk menghilangkan debu yang terdapat di bagian permukaan daun. Selain membuat tanaman terlihat lebih bersih, ternyata pembersihan daun juga dapat membantu mencegah serangan hama kecil yang kerap bersembunyi di bagian bawah daun.

Merawat tanaman hias indoor bukanlah hal sulit jika kamu memahami kebutuhan dasar, seperti kelembapan cahaya, penyiraman, dan kebersihan daun. Dengan menerapkan langkah-langkah yang tepat, maka kamu bisa memastikan tanaman tetap segar, sehat, dan menjadi elemen dekoratif untuk mempercantik ruangan. Perawatan ekosistem akan membantu tanaman tumbuh lebih optimal dan memberikan suasana asri di dalam rumah.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team