Perawatan untuk kulit kombinasi tidak bisa sembarangan. Ini dikarenakan ada area wajah yang cenderung berminyak, dan ada pula area wajah yang cenderung kering. Apabila selama ini kulit kombinasi kamu belum memperoleh perawatan yang efektif, maka kamu bisa mencoba untuk memasukkan essence ke dalam rutinitas perawatan kulit.
Jika kamu sedang mencari essence untuk kulit kombinasi, berikut ini adalah beberapa rekomendasinya. Yuk, cari tahu!