Gelaran grand final yang menjadi acara puncak dari perhelatan Miss International 2023 telah sukses digelar pada Kamis (26/10/2023) di National Yoyogi Gymnasium 2, Shibuya, Tokyo, Japan. Sebelum pengumuman jajaran 15 besar Miss International 2023, seluruh finalis menyuguhkan penampilan dalam balutan gaun malam terbaik yang telah mereka persiapkan.
Miss International memang tidak mengadakan babak preliminary evening gown, sehingga para finalis baru mendapatkan kesempatan untuk menampilkan aura keanggunan dalam balutan gaun malam pada pembukaan acara grand final. Nah, kai ini IDN Times akan mengajakmu melihat potret kompilasi gaun malam wakil Asia di grand final Miss International 2023. Yuk, simak!