Ajang pemilihan Miss Planet International 2024 secara resmi telah usai yang ditandai dengan bergulirnya acara grand final pada Rabu (27/11/2024) di Phnom Penh, Kamboja. Indonesia diwakili oleh Olla Levina yang dikirimkan melalui Yayasan Dunia Mega Bintang (YDMB) milik Ivan Gunawan.
Kabar baiknya, Olla berhasil meraih prestasi membanggakan pada akhir kompetisi Miss Planet International 2024. Yup, ia berhasil keluar sebagai salah satu pemenang Miss Planet International 2024 yang pada tahun ini menerapkan sistem pemenang berbeda dari edisi sebelumnya.
Nah, kali ini IDN TImes telah merangkum potret kompilasi Olla Levina selam berkompetisi di ajang Miss Planet International 2024. Keep scrolling!