Kabar mengejutkan datang dari Organisasi Miss Universe Trinidad dan Tobago. Sihlé Letren yang memegang gelar sebagai Miss Universe Trinidad dan Tobago 2025, mengundurkan diri. Sesuai aturan, maka sang runner-up yang kemudian naik tahta dan mengambil alih gelar tersebut.
Latifah Morris adalah perempuan yang kini resmi menyandang gelar sebagai Miss Universe Trinidad dan Tobago 2025. Pengumuman tersebut disampaikan secara resmi oleh Organisasi Miss Universe Trinidad dan Tobago. Latifah Morris kini akan mewakili negaranya ke ajang Miss Universe 2025. Yuk, kenalan dengan Latifah Morris lewat potret-potretnya di bawah ini!