7 Inspirasi Outfit Smart Casual ala Kang Ha Neul, Classy Menawan!

Outfit smart casual merupakan gaya berpakaian yang menggabungkan gaya kasual dengan gaya formal. Padu padannya mudah buat diikuti, diantaranya ialah trousers pants, flat front pants, kemeja, blazer, sweater, dan chelsea shoes yang mampu menciptakan tampilan yang nyaman dan modis di berbagai kegiatan.
Nah, buat kamu yang masih bingung dalam memilih padu padannya, kamu dapat menyontek inspirasi dari selebriti dunia. Seperti meniru gaya berpakaian dari aktor Korea Selatan, Kang Ha Neul yang kerap memakai pakaian smart casual dengan konsep simpel namun tetap terlihat modis dan menawan. Simak, yuk!
1. Straight cut pants bewarna putih paling cocok dikombinasikan dengan embroidery sweatshirt warna hijau pastel dan white sneakers
2. Padukan flat front pants abu-abu dengan atasan inner shirt putih ditumpuk casual blazer abu-abu serta chunky shoes. Style stylish!
3. Selanjutnya, kenakan basic shirt dengan outer slim-fit blazer warna cokelat dan trousers pants senada. Lengkapi juga dengan chelsea shoes, ya!
4. Punya koleksi celana jeans hitam? Coba padankan dengan inner shirt hitam, cropped jaket jeans, dan loafers senada agar gayamu kian chic
5. Kang Ha Neul memadukan trousers pants warna krem dengan atasan kemeja slik cokelat dan loafers senada. Cowok bumi vibes!
6. Outfit smart casual bisa kamu kenakan juga saat fine dining. padukan basic shirt, tweed collar blazer putih, cropped pants, dan derby shoes
7. Kombinasikan longsleeve hitam di-layer bersama setelan slim-fit stripe blazer dengan flat front pants dan chelsea shoes beri kesan stylish
Dengan gabungan gaya kasual dan formal, tentu bisa buat penampilanmu jadi semakin stunning dan elegan. Apalagi deretan outfit smart casual ala Kang Ha Neul di atas tampilannya gak bikin boring. Yuk, segera upgrade penampilanmu!