Jaket parka (unsplash.com/Gerson Repreza)
Sama seperti jaket pada umumnya, jaket parka juga termasuk ke dalam jaket modern yang dapat dikenakan untuk melindungi tubuh dari angin dan udara dingin. Jaket parka dilengkapi dengan hoodie, mempunyai panjang hingga sebatas lutut dan bagian dalamnya dilapisi bulu atau material sintetis untuk menjaga tubuh tetap hangat.
Rata-rata jaket ini dibuat dengan ukuran yang lebih panjang dibanding model jaket lainnya. Bahkan panjang jaket parka bisa mencapai bagian lutut, lho! Nah, itulah lima model jaket kasual yang keren dan wajib untuk kamu miliki sebagai penunjang penampilan. Jadi, mana jaket kasual favoritmu?
apa saja jenis jaket kasual pria? | Jenis yang paling umum dipakai adalah jaket denim, bomber, varsity, Harrington, windbreaker, dan parka. |
Jaket kasual pria yang paling mudah dipadukan dengan outfit apa? | Jaket denim dan bomber adalah yang paling fleksibel karena cocok dipakai dengan kaos, hoodie, kemeja, maupun jeans. |
Jaket bomber cocok dipakai untuk acara apa? | Jaket bomber cocok untuk acara santai, nongkrong, kuliah, atau jalan harian karena tampilannya sporty dan modern. |
Jaket mana yang cocok dipakai saat musim hujan? | Windbreaker dan parka paling ideal karena umumnya menggunakan bahan tahan angin dan mampu menahan gerimis ringan. |
Bagaimana cara memilih jaket kasual pria yang tepat? | Pilih berdasarkan kebutuhan (harian atau outdoor), bahan yang nyaman, ukuran yang pas, dan warna yang mudah dipadukan seperti hitam, navy, atau cokelat. |