Merek pakaian Artkea Stripes mempresentasikan koleksi bertajuk "Cascade" di Plaza Indonesia Fashion Week 2025. Koleksi ini menggambarkan konsep aliran yang bebas dan dinamis. Selain itu, diwarnai dengan sentuhan semangat yang ekspresif dan karakter yang penuh energi.
Adanya perpaduan motif garis dan bahan dasar kain yang timeless mewujudkan tampilan yang memanjakan mata. Detail potongan yang simetris memberikan kesan siluet yang tegas. Inilah deretan koleksi Artkea Stripes di PIFW 2025. Yuk, kita simak bersama-sama!
