Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week
Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

Intinya sih...

  • Koleksi busana pria Dior FW26/27 tampil eklektik dan artsy

  • Anderson membayangkan tampilan "kaum muda aristokrat" yang youthful

  • Koleksi 'hidup' dengan siluet kontras, perpaduan ide-ide berani, dan sentuhan maskulin dan feminin

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Rumah mode Paris, Dior, mempresentasikan koleksi Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week Menswear pada Rabu, (21/1/2026). Koleksi arahan Jonathan Anderson ini menjadi karya untuk menghormati seorang couturier Prancis awal abd ke-20, Paul Poiret.

Siluetnya menghadirkan penjahitan yang presisi, detail yang berlimpah, dan garis batas yang kabur antara maskulin dan feminin. Penasan dengan koleksi pakaian pria Dior karya Jonathan Anderson musim ini? Keep scrolling!

1. Koleksi busana pria Dior musim ini tampil dengan berani dalam kemewahannya dan eklektik dalam semangatnya

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

2. Anderson membayangkan tampilan "kaum muda aristokrat" yang youthful dimana layeringnya seakan ditata secara spontan

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

3. Hasilnya adalah koleksi 'hidup' dengan siluet kontras yang cerdas, perpaduan ide-ide berani, dan sentuhan maskulin dan feminin

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

4. Dengan sentuhan gaya punk layeringnya berupa celana jins ketat, sepatu bot rocker, dan rompi kamisol yang dihiasi payet ungu

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

5. Anderson menonjolkan ciri khasnya dengan sentuhan humor dan sindiran, seperti kemeja yang dilengkapi epaulet bordir yang mengkilap

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

6. Mantel manset berbulu yang besar mencuri atensi, dimana ini adalah eksplorasi sang desainer dalam bermain dengan proporsi

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

7. Dior memperkenalkan sebuah hiasan seperti pita ruffle yang dipakai di leher seperti dasi dengan dentuhan feminin

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

8. Ada setelan jas dibuat ketat mengikuti bentuk tubuh dengan potongan crop dan terbuat dari kain tweed Donegal

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

9. Busana formal dibuat terbalik dalam desain Anderson. Potongan jam pasir pada bar jacket, terbuat dari wol motif houndstooth

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

10. Bar jacket juga banyak yang terbuat dari denim, lalu dipadukan dengan celana pendek dengan bahan yang sama

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

11. Fishtail parka berukuran besar dilapisi bulu putih dan dipakai bersama legging pria bergaris muncul dengan siluet familiar

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

12. Pada aksesori, tas selempang tampak seperti terbuat dari karpet yang disobek-sobek, namun disitulah seninya

Koleksi Dior Fall/Winter 2026-2027 di Paris Fashion Week (dok. Dior)

Visi Jonathan Anderon untuk rumah mode ini mulai terungkap, dengan menjadikannya lebih eklektik dan tetap mewah. Tidak mengeksplor arsip Dior, ia juga menantang konsep pakaian pria modern. So, apakah kamu suka koleksinya?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team