Jakarta, IDN Times – Polisi melakukan rekayasa dan pengalihan arus lalu lintas di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, seiring adanya aktivitas syuting film internasional Extraction Tygo, yang digelar mulai 28 Januari hingga 7 Februari 2026.
PS. Kanit Lantas Tamansari Polres Metro Jakarta Barat AKP Teguh A mengatakan, pengaturan lalu lintas dilakukan di sejumlah ruas jalan guna mendukung kelancaran proses syuting serta meminimalkan kepadatan kendaraan di sekitar lokasi kegiatan.
“Rekayasa dan pengalihan arus lalu lintas ini kami terapkan secara situasional agar kegiatan syuting dapat berjalan lancar tanpa mengganggu keselamatan dan kenyamanan pengguna jalan,” ujar AKP Teguh A dalam keterangan, Kamis (29/1/2026).
