Bogor, IDN Times - Warga Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat digegerkan dengan penemuan granat tangan aktif di pos kamling. Granat tersebut kemudian diledakkan pihak kepolisian untuk keamanan.
Kapolsek Tamansari Iptu Jajang menjelaskan granat aktif tersebut ditemukan pada Minggu, 17 November 2024, sekitar pukul 23.00 WIB, oleh warga di Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.
Sebuah granat tangan jenis HRN yang ditemukan di Pos Kamling Kampung Sinarwangi itu kemudian dilaporkan warga ke Polsek Tamansari. Granat yang masih aktif tersebut diduga dibawa oleh Sarno, seorang wiraswasta asal Kampung Sinarwangi, dari istri almarhum temannya bernama Rita.
Rita menemukan granat di lemari rumahnya diduga milik almarhum suaminya, Ganda. Pihak kepolisian segera mengamankan lokasi dan berkoordinasi dengan tim Jihandak untuk penanganan lebih lanjut.
"Penemuan di Pos Kamling. Kami sudah datang ke lokasi malam hari kemarin langsung. Dan pagi tadi sudah diledakkan," kata Iptu Jajang, Senin (18/11/2024).
