Jakarta, IDN Times -- Gerakan Keluarga Maslahat Nahdlatul Ulama (GKMNU) terus bergulir di berbagai daerah. Di Daerah Istimewa Yogyakarta, misalnya, gerakan ini juga mulai digelar dengan sasaran 437 desa.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY Masmin Afif mengatakan, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas sangat concern dalam penguatan keluarga maslahat. Pasalnya, keluarga merupakan fondasi penting dan elemen utama pembangunan masyarakat dan bangsa.
“Untuk membangun keluarga, diperlukan ikhtiar yang sungguh-sungguh. Hal itu tidak dapat dilakukan hanya oleh pemerintah. Namun, perlu bekerja sama dengan berbagai stakeholder di masyarakat,” kata Masmim Afif di Yogyakarta, Selasa (21/11/2023).
