Jakarta, IDN Times - Jenderal TNI (Purn) Djoko Santoso meninggal dunia pada Minggu (10/5) pagi di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta. Almarhum meninggal dunia di usia 67 tahun akibat stroke.
Pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah, 8 September itu dikenal sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia. Selain berkiprah di dunia militer, Djoko Santoso juga dikenal sebagai politikus Tanah Air.
Berikut ini kiprah Djoko Susanto di dunia militer dan politik.