Jakarta, IDN Times - Seorang pelajar asal Bandung, HA (15), yang dilaporkan hilang setelah terseret arus di Pantai Barat Pangandaran akhirnya ditemukan. HA ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Jumat, 14 Juni 2024 pukul 16.00 WIB.
Penemuan ini mengakhiri pencarian yang dilakukan oleh Tim Search and Rescue (SAR) gabungan. Dalam kejadian ini, total ada empat orang yang tenggelam, tetapi hanya HA yang tidak selamat.
Sebelum kejadian, mereka diketahui sedang bermain menggunakan buggy boat. Namun tiba-tiba datang ombak besar yang menghantam sehingga keempatnya terbawa arus.
"Saat sedang berenang, ombak besar datang menghantam yang menyebabkan seluruh korban terseret hingga ke tengah laut," kata Kepala Kantor SAR Bandung, Hery Marantika, dikutip dari ANTARA, Sabtu (15/6/2024)
