Jakarta, IDN Times - Warga Tasikmalaya berinisial AR (51) ditemukan meninggal dunia di tengah kemacetan di Jalan Latumenten, Jelambar, Jakarta Barat, Kamis (22/1/2026) siang. Lalu lintas di Jalan Latumenten macet diduga karena banjir.
Kanit Reskrim Polsek Grogol Petamburan, AKP Alexander Tengbunan membenarkan peristiwa meninggalnya pengemudi Daihatsu Sigra dengan nomor polisi B 2148 BOK itu.
"Betul korban meninggal dunia laki-laki inisial AR,” kata Alexander saat dihubungi.
